Advertisement
Pengaruh Kemiskinan Terhadap Kelangsungan Kehidupan Masyarakat
Pengaruh Kemiskinan Terhadap Kelangsungan Kehidupan Masyarakat - Hallo sahabat
Kumpulan Makalah Lengkap, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Pengaruh Kemiskinan Terhadap Kelangsungan Kehidupan Masyarakat, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan
Artikel Contoh Makalah, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.
Judul :
Pengaruh Kemiskinan Terhadap Kelangsungan Kehidupan Masyarakatlink :
Pengaruh Kemiskinan Terhadap Kelangsungan Kehidupan Masyarakat
Baca juga
Pengaruh Kemiskinan Terhadap Kelangsungan Kehidupan Masyarakat
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Kemiskinan sekarang ini semakin bertambah dan tidak ada peningkatan dari pemerintah dan masyarakat itu sendiri untuk mengatasinya. Kemiskinan mengakibatkan anak-anak yang menjadi harapan bangsa terlantar akibat orang tuanya tidak mampu menyekolahkan dan membiayai pendidikan anak mereka.
Walaupun pembangunan telah dilaksanakan dan dapat menaikkan taraf hidup rakyat, namun masih ditemui daerah-daerah miskin, dimana 80% pendidikan Indonesia berada di bawah garis kemiskinan yang tidak mampu memenuhi kebutuhan yang paling mendasar, kebanyakan penduduk tersebut berada di pedesaan.
1.2 Tujuan
Dengan membuat makalah ini agar kita lebih mencintai pendidikan anak dari pada membiarkan anak tersebut menjadi gelandangan. Maka setiap orang berhak memberikan jalan keluar yang terbaik untuk mengatasi kemiskinan tersebut.
1.3 Pendekatan Masalah
- Bagaimana dampak kemiskinan terhadap kelangsungan hidup masyarakat?
- Mengapa kemiskinan dapat terjadi?
1.4 Metode Pembahasan
Metode pembahasan yang dilakukan penulis adalah metode kepustakaan karena penulis mengambil sumber-sumber dari buku-buku penunjang inilah yang dapat membuat makalah ini dapat diselesaikan.
BAB II
PEMBAHASAN
2.1 Dampak Kemiskinan
Kemiskinan diakibatkan oleh masyarakat yang kurang memperlihatkan cara hidup mereka. Kemiskinan dapat mengakibatkan anak-anak jadi putus sekolah dan pendidikan serta kehidupan bahkan masa depan meraka nanti akan terabaikan.
Setiap masyarakat harus mencukupi kebutuhan sehari-hari untuk memenuhi yang layak dan setara dengan masyarakat lain. Kemiskinan sangat banyak berada di tengah-tengah masyarakat pada saat sekarang ini. Oleh karena itu, banyak terjadinya kesenjangan antara yang kaya dengan yang miskin. Adapun beberapa jenis kemiskinan dalam masyarakat adalah kemiskinan yang diakibatkan karena keterpurukan ekonomi.
Pendidikan merupakan motor penggerak dalam segala aspek kehidupan manusia, karena pendidikan membekali seseorang dapat berperilaku dan bersifat rasional dalam hidupnya.
Dalam rangka mempersiapkan sumber daya manusia yang handal dan berkualitas, maka kualitas ketiga komponen tersebut yaitu : kualitas jasmani, kualitas akal, dan kualitas kalbu. Jika semua tersebut kita gabungkan maka sumber daya manusia yang berkualitas adalah manusia yang sehat jasmani, cerdas, berilmu pengetahuan yang luas, berdaya fikir sehingga mampu menciptakan, menguasai dan mengembangkan ilmu pengetahuan guna keselamatan manusia, beriman, bermoral dan punya akhlak yang mulia, mandiri, tangguh, kreatif dan disiplin, beretos kerja, profesional dan bertanggung jawab.
Tingkat pendidikan yang rendah pada umumnya dipunyai oleh masyarakat desa. Dimana umumnya jenjang pendidikannya tersebut adalah tamatan sekolah dasar sehingga waktu mereka habis untuk mencari nafkah dan akibatnya waktu untuk belajar sudah tidak tersisa lagi.
Keadaan ekonomi keluarga yang lemah menyebabkan anak ditarik membantu keluarga mencari nafkah ataupun untuk dikawinkan. Dengan adanya gejala seperti yang demikian memberikan isyarat / pertanda bahwa dalam masyarakat masih kurang kesadaran akan pendidikan.
Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pendidikan berpengaruh terhadap penerimaan sekaligus menentukan tingkat kemiskinan, dengan adanya pendidikan dan pengetahuan sikap menentukan dan mengarahkan seseorang dalam bertindak dan bersikap.
2.2 Upaya Yang Dapat Membantu Kemiskinan
Adapun upaya-upaya untuk mengatasi kemiskinan yaitu dengan cara sebagai berikut :
- Memberikan bantuan kepada masyarakat yang miskin, diantaranya :
· Bantuan dana.
· Memberikan bantuan raskin.
· Pinjaman kepada masyarakat miskin.
- Menyediakan lapangan pekerjaan.
Maksud dari menyediakan lapangan pekerjaan adalah sebaiknya pemerintah menyediakan atau memberikan pekerjaan kepada masyarakat yang membutuhkan.
2.3 Cara – Cara Yang Dilakukan Agar Kemiskinan Berkurang
1. Mereka memiliki keahlian untuk untuk bisa mengembangkannya didepan umum. Keahlian sudah dimiliki setiap orang yang memiliki sebuah ketentraman dalam dirinya.
2. Mereka berusaha mencari pekerjaan dimanapun dan tidak merasa malu walaupun itu berpendapatan rendah.
3. Mereka bisa meminjam uang di bank untuk membuka usaha.
Kemiskinan bukan merupakan nasib seseorang, hanya saja mereka tidak melakukan usaha yang sudah terbentang dan tersedia.
Pada saat sekarang ini, kemiskinan merupakan salah satu penyebab perbuatan yang melenceng dari peraturan.
Namun, kemiskinan bukan hanya masalah ekonomi, tetapi telah menyangkut permasalahan yang mendasar dari tiap individu.
Selain itu, dengan usaha bersama melalui bantuan yang telah dibuat dan diberikannya kepada masyarakat yang sedang membutuhkannya akan dapat teratasi dengan cepat. Dan beban-beban yang mereka rasakan selama ini akan berkurang dengan begitunya.
BAB III
PENUTUP
3.1 Kesimpulan
Sesuai dengan pembahasan makalah diatas, maka penulis dapat menyimpulkan makalah ini sebagai berikut :
· Pendidikan baik formal maupun informal memegang peranan penting dalam meningkatkan dan mencerdaskan bangsa demi terciptanya manusia yang terampil, mandiri sesuai dengan tujuan pembangunan yang berhak kita capai.
· Dengan pendidikan semua aktivitas kehidupan yang akan menopang kehidupan kita didunia ini terasa lebih mudah untuk dijalani.
3.2 Saran
Berdasarkan kesimpulan diatas, penulis menyarankan saran sebagai berikut :
· Perlunya penyuluhan dan keterangan pada orang tua khususnya anak-anak tentang hakikat dan arti pentingnya pendidikan kepada masyarakat dalam rangka ikut menunjang dan memberantas kemiskinan di pedesaan.
· Khususnya pada orang tua, dorong dan bimbinglah mereka mau mengikuti pendidikan.
· Khusus pada aparat yang berkaitan perlu adanya koordinasi atau bagi yang menyangkut pendidikan sehingga dapat dimonitor seberapa jauh pendidikan telah diterima oleh masyarakat desanya masing-masing.
DAFTAR PUSTAKA
Idris, Zahara. 1992. Pengantar Pendidikan. Jakarta. PT. Grasindo.
Dillar, Hermanto. 1993. Kemiskinan dan Peranan Sistem Pasar. Jakarta. Universitas Indonesia.
Griffiths, V.L. 1987. Masalah Pendidikan di Daerah Pedesaan. UNESCO.
Rusdi. 1993. Pandangan Ilmu Sosial. Jakarta. LP3ES.
Demikianlah Artikel Pengaruh Kemiskinan Terhadap Kelangsungan Kehidupan Masyarakat
Sekianlah artikel Pengaruh Kemiskinan Terhadap Kelangsungan Kehidupan Masyarakat kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Pengaruh Kemiskinan Terhadap Kelangsungan Kehidupan Masyarakat dengan alamat link http://kumpulanmakalahlengakap.blogspot.com/2014/05/pengaruh-kemiskinan-terhadap.html
Pengaruh Kemiskinan Terhadap Kelangsungan Kehidupan Masyarakat